Jumat, 11 Desember 2015

TIPS MENDAFTAR TENTARA TNI TAMTAMA AD

TIPS MENDAFTAR TENTARA TNI TAMTAMA AD
       Bagi para pemuda Indonesia yang ingin menjadi tentara utamanya nih ane share kiat kiatnya biar diterima, walaupun aku ini pernah mendaftar tapi gagal karena alasan yang dirahasiakan,


Tahap seleksi sendiri terdiri kurang lebih 8 tahapan antara lain
1. Administrasi
   ditahap ini para peserta diwajibkan mendaftar administrasi dengan syarat ;
  1. WNI, pria dan bukan anggota/mantan prajurit TNI/POLRI atau PNS TNI
  2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
  3. Setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD Republik Indonesia tahun 1945
  4. Berumur sekurang-kurangnya 18 tahun dan setinggi-tingginya 22 tahun 
  5. Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian Republik Indonesia
  6. Sehat jasmani dan rohani serta tidak berkaca mata
  7. Tidak sedang kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap.
  8. : Ijazah dan skhu dari Sd SMP SMA KK KTP Orangtua Akte Pas foto
  9. Selain itu saat tes administrasi akan diadakan tes postur menyangkup tinggi badan varises penyakit kulit serta gigi
2. Tes Parade Dan kesehatan awal
        Bagi peserta seleksi yang dinyatakan lulus tahap administrasi akan melewati tahap parade yaitu lanjutan tes tinggi badab varises penyakit kulit serta gigi ditambah lagi pengamatan bentuk badan dengan baris berbaris bentuk pundak, tulang belakang, keseimbangan serta mata. juga tes restop.peserta akan di cek hal kesehatan dalam hal, varises, ambeien, tht parikokel, tes mata, buta warna

3. Tes Kesemaptaan
        Tes kesemptaan adalah tahap pertama setelah para peserta mendapat "kartu". Di tahap ini peserta diuji dalam tes
1. lari dalam waktu 12 menit dengan jarak minimal 2.500 meter,, nah ditahap ini saya bisa 2.700m heheh
2. RESTOP dalam 1 menit minimal 10,, ya 14 sih saya sanggup.
3. Sit up dalam 1 menit 32.. bagian ini nilai maksimal ane 42
4. Push up dalam 1 menit minimal 21 ,, Bagian ini nilai maksimal juga 30 kali
5. lari angka 8  untuk 3 x putaran waktu terbaik sih 15 detik tapi ane bisa 17
6 Renang 25 meter. Gaya kupu kupu recommended nilai paling tinggi
7 Tahap postur lagi dicek baris berbaris

     tahap ini butuh latihan yang extra, biasanya para peserta bersiap 2 sampai 4 bulan untuk latihan ini,, ane juga  gan makanya nilai ane hampir maximal.. berlatih lari yang diutamakan tapi ingat jaga kondisi kaki agar gak     varises
4, Tahap Ideologi Pancasila
       tahap ini peserta dimintai pengetahuan tentang wawasan pancasila, ada kalanya pertanyaan seperti ini

     * apakah anda mau kerja bakti ditempat ibadah yang bukan agamamu?
     *apakah anda mau donor darah untuk orang yang bukan seagama dengamu?
     jawabanya yang umum tentara itu menjadi manusia sosial dan mengabdi pada negara
      selain itu wawancara, membaca pancasila dan kadang menyanyi Indonesia raya
5. Tahap Kesehatan Jiwa
   ditahap ini peserta kembali dicek dalam kesehatan dalam hal tes urin, tes darah, jantung, dan rontgen.

  sebelum tes ini sebaiknya peserta banyak makan buah buahan dan sayuran hijau, air putih dan hindari minuman beralkohol
6. Tes Phsycologi
       Tes ini peserta akan mengererjakan tes soal matematika serta logika, hitungan koran, pengetahuan umum.. serta akan mengambar bentuk baik itu rumah, wajah pohon, manusia. atau mengarang cerita
7. Panthokir daerah
    biasanya diadakan di korem setempat, saat ini adalah rekapitulasi nilai dari awal seleksi. tes kelayakan lah bahasa mudahnya
8. Panthokir akhir
    ini saat saat terakhir dalam seleksi ini,. biasanya diselenggarakan di kodam dan akan di ikuti peserta dari korem korem seleksi awal. ditahap ini adalah tahap penggumuman kelayakan peserta menjadi prajurit.  disini masih ingat kata ni " gombong atau mulih "heheh tapi aku mulih..huhuhuhu



Bagi para pemuda yang ingin jadi prajurit,,bersungguh sungguhlah, apabila gagal bukan berarti selesai masa depanmu, jika umur masih cukup coba lagi coba lagi. jika sudah merasa bahwa ini bukan jalanmu carilah pekerjaan lain, toh membela negara tak harus menjadi tentara, ya to? persiapkan secara baik baik fisik juga mental pasti akan tercapai keinginanmu..

Mulai berlatih dan slamat mencoba.....




#tentaraindonesia #indonesianarmy #membelanegara #Prajurit #tipsinspirational #tniad #abri